Kabar gembira bagi pengguna Instagram karena tak lama lagi layanan sosial media dan berbagi foto tersebut akan menghadirkan fitur mute atau membungkam postingan dari akun tertentu yang dianggap mengganggu atau tidak diinginkan pengguna. Fitur muta ini sebenarnya sudah lama diinginkan oleh pengguna Instagram agar mereka dapat menyeleksi foto dari akun mana yang boleh tampil tanpa melakukan unfollow.
Fungsi mute yang akan segera hadir di Instagram ini sebenarnya serupa dengan fitur mute di Twitter. Akun yang telah di-mute oleh pengguna tidak akan muncul postingannya di linimasa. Meski demikian, pengguna masih dapat mengintip postingan akun yang di-mute dengan membuka laman profilnya. Selain itu, pengguna juga masih dapat berkomunikasi melalui direct message kepada akun yang di-mute tersebut.
Kemampuan atau fitur ini tentu sangat dibutuhkan oleh pengguna Instagram saat ini. Tentunya banyak pengguna yang merasa ada akun yang postingannya mengganggu, tidak menyenangkan atau tidak diinginkan tampil di linimasa, tetapi enggan atau sungkan untuk melakukan unfollow. Solusinya adalah menggunakan fitur Instagram mute ini. Lalu bagaimana cara menggunakan fitur mute ini?
Cara untuk melakukan mute pada akun tertentu di Instagram cukup mudah, yakni tap ikon titik tiga di pojok kanan postingan akun yang ingin disenyapkan, atau bisa juga dengan membuka profil akunnya, lantas klik ikon yang sama. Kemudian, pilih opsi “Mute”, lalu pilih apakah hanya akan menghilangkan postingan atau Instagram Stories saja, ataukah keduanya.
Mute ini bisa menjadi solusi untuk membersihkan linimasa dari postingan yang tidak diinginkan dan menghindari unfollow agar tidak terjadi kerenggangan hubungan di dunia nyata dengan pemilik akun.